Pernah melihat orang-orang yang tersenyum tanpa beban, lalu terlintas di pikiranmu kalau orang itu adalah orang yang paling bahagia menurutmu? Ataukah pernah berpikiran bahwa orang yang ceria adalah orang yang paling bahagia di dunia ini? Pasti sering, ya? Akan tetapi, tahukah kamu? Kalau orang yang ceria dan selalu tersenyum tanpa beban itu juga memiliki lukanya masing-masing. Entah luka itu dalam ataukah tidak. Siapa yang tahu?
Orang yang selalu ceria dan tersenyum tanpa beban, bukan berarti hidup yang dijalani orang itu sangatlah bahagia. Coba kamu pikirkan kembali, dengan serius tentunya. Apakah ada orang yang tak memiliki luka sama sekali di dalam hatinya? Pasti ada, hanya saja orang itu tak menunjukkannya pada kalian.
Lalu, apakah orang itu hanya bertingkah sok kuat saja di depan kalian? Mungkin saja bukan, tetapi mungkin saja iya. Tak ada yang tahu bagaimana pemikiran orang lain bukan? Bahkan jika orang tersebut kembar, bukan berarti apa yang mereka pikirkan dan rasakan itu sejalan. Bisa saja dia melakukan hal tersebut karena keadaan yang menuntut—orang-orang di sekelilingnya berharap ia bisa menjadi topangan yang kuat bagi mereka.
Setiap orang punya pemikiran masing-masing. Setiap orang punya perasaannya masing-masing. Jadi, kalau bisa jangan terlalu merasa tahu akan segala hal tentang orang itu. Bisa saja, orang yang kamu kira sudah kamu kenal luar dalam, ternyata hanya memperlihatkan kulitnya kepadamu. Kita tak pernah tahu bukan?
Maka dari itu, berhati-hatilah dalam bertindak. Baik saat akan melakukan sesuatu, coba pikirkan kembali, apakah hal itu akan melukai seseorang. Jika tak tahu, cobalah melihat dari kacamata orang tersebut. Bayangkan posisi kamu sebagai dirinya. Apakah keputusan yang akan kamu buat atau kata-kata yang akan kamu lemparkan bisa melukai kamu?
Pernahkah kamu mendengar kata-kata “Hal yang sepele bagimu, belum tentu sepele bagi orang lain”? Kita tak akan pernah tahu apa yang orang-orang pikirkan dan rasakan. Jadi, sebaiknya berhati-hatilah dalam berucap maupun bertindak.
Sama seperti lirik salah satu lagu favoritku yang berjudul 'Nobody Knows' yang dinyanyikan oleh salah satu member boygrup asal Korea Selatan GOT7, Choi Young Jae, dalam album 'PRESENT :You' milik GOT7. Ada satu bait yang sangat bermakna menurutku.
Nobody knows (Tidak ada yang tahu) Amugeotto neoneun molla (Kamu tak tahu apapun) Naneun eorowosseo honja (Aku sendiri kesepian) Ireon moseup boigi sirheo (Aku tak ingin terlihat seperti inii) Gamchwoman wasseo (Jadi aku menyembunyikannya)
Berhati-hatilah pada pikiran diri, bisa jadi diri yang melukai diri.
BalasHapusHeeh, Kak..
Hapus